Rabu, 17 Oktober 2012

Deskripsi Open BTS


Hari ini aku mau mengucapkan terimakasih dulu kepada sang pena guru Indonesia, bapak yang menjadi motivator dalam setiap inovasi informatika Indonesia dan slalu memberikan proyek baru tentang IT. Pak Onno, seorang bapak yang terkenal dengan gagasannya internet rakyat RT/RWNet yang slalu tertawa dan tak kenal lelah berbagi ilmu pun memberi gebrakan dan gagasan baru tentang Open BTS.

Apa itu Open BTS

Sebelum saya bercerita lebih lanjut tentang apa aja yang disampaikan oleh Kang Onno tadi di seminar alangkah baiknya temen2 semua bisa membaca dulu kitab yang akan jadi referensi cerita artikel ini dan karena ini adalah ilmu telekomunikasi kalau ingin serius membuat kita harus bener2 mengerti dan paham akan seluk beluk frekuensi seluler dan jaringan telekomunikasi maklum gan ane masih bau kencur spektrum frekuensi wifi aja ane masih lupa2 :D , tp tak apa ini adalah amanah bahwa OpenBTS harusnya menjadi proyek rakyat Indonesia kita sudah terpuruk akan mahalnya biaya Broadband belum lagi fasilitas yang diberikan sangat minim sekali dan jujur benar2 tidak layak maka setidaknya kita paling tidak mengerti akan seluk beluk openBTs, yuk dimari silahkan baca ini dahulu
http://opensource.telkomspeedy.com/wiki/index.php/Openbts
OpenBTS (Open Base Transceiver Station) adalah sebuah BTS berbasis software yang memungkinkan kita untuk membuat perusahaan seperti telkom sendiri dirumah. serius? tentu :)
Kenapa bisa begitu? ya sistem openBts memungkinkan kita untuk membuat BTS pemancar frekuensi sesuai yang kita mau, inget CDMA 850Ghz itu flexi, 900Ghz itu GSM dan 1800Ghz itu smartfren. Dah nyebut merk semua ane gan wkkwk. Di dalam openBts juga memungkinkan kita membuat topologi sederhana yang menjadi inti dari sebuah Bts yang terdiri dari server sebagai central telephon, radio pemancar dan voip. So kalau ada  pertanyaan bisa ega ya open BTs dibuat untuk nangkap signal TV, Radio wow bisa banget kata pak Onno dan ini adalah pertanyaan seumur hidup saya bahkan ditambah kalo pengen tunnel ya antara 900-1800 itu disisipi frekuensi operator lain ya kita  bisa dapet bandwidth dari operator lain tinggal di set aja frekuensinya tapi jangan sampe make frekuensi ini beneran lho itu kata Onno tp inget juga 6 tahun penjara :D (baca config di bawah gan) Liat inigan murni python semua isinya coding hardware berperan dikit di dalam pemancar nya.

How BTS?

Pak Onno memberi wejangan ada beberapa hal yang perlu kita pelajari sebelum kita belajar membangun sebuah open BTS
Linux----->Central Selular>------>VOIP----->OpenBTS
Linux, ya kita harus paham betul minimal basic linux command karna openBTS adala proyek GNU dan sepenuhnya linux banget gan ini openSource.
Central Selular, sebagai sarana pembelajaran dan yang sudah dioprek pak Onno kita disarankan menggunakanUbuntu 10.10 dengan OpenBTS 2.6. tutorial lengkap sudah ada di kitab diatas
Voip, basic nya sebelum melangkah ke openBTs adalah voip dan bagi kita2 yang belum punya alat pemancar starting pertama yang harus kita buat minimal komputer 1 dengan komputer yang lainnya bisa saling terhubung alias dialling.
OpenBTs, disini setelah central telephon jadi selanjutnya  adalah pemancar, tadi yang dibawa ICTWatch adalahEttus putih(ga dipake) Ini alat adalah komputer lho gan hardisk nya adalah micro sd dan tadi yang sebagai uji coba adalah ettus ini. Adapun fungsi dari alat ini layaknya sebagai router ada config console bisa dilihat yang putih itu gan nanti dicolok saja ke komputer singkronkan dengan asteriks harganya murah kok 15 juta sampai Indonesia dan harus make surat ijin dulu tapi dengan harga segitu teknologinya suwer jauh lebih hebat daripada telekomunikasi BTS saat ini. dia 5 kali lipat lebih mampu menerima telepon dalam 1 detik tepatnya 5000 client/sekon dengan komposisi alat 7jutaan ketimbang yang 3 Milyar baru 1000 client/sekon yang mana lagi kalo bukan server yang digunakan Central Selular  saat ini, Onno lho yang bilang :P inget tinggal pinter2 an aja config database dgn sqlite dan asteriks nya jiahaha
Dan yang bikin ane ngakak sebagai penutup kebingungan ane juga adalah menjalankan BTS nya gan bayangin aja ente punya 1000 client jalaninnya kaya jalanin lampp aja ni buktinya klik. Tapi itu bukan mimpi juga lho BTS tetep yahud dan masa depan banget

Yang perlu digarisbawahi

OpenBts adalah legal dan menjadi proyek masa depan bayangkan aja tiap kecamatan sajalah punya bts banyak anak pula akan males smsan manjer telephon 24jam sakjebole hhaa serius gan
Tadi pak Onno juga memberi pesan kembangkanlah openBts karena yang ada di kitab situs diatas tadi adalah benar2 versi developments dimana tiap ada klient baru harus ngompile kode nya masukkan secara manual tiapIMSI dan pak Onno juga mengatakan yang openBts versi 2.8 sudah yahud kompile tidak manual lagi namun masih dikembangkan siapa tahu bagi agan2 semua tak terkecuali saya bisa buat aduh duh amin deh gan hehe :)

Penting Banget ada Basic Config yang ga Boleh Senonoh

pertama adalah config mnc dan mcc diatas tambah shortname nya itu adalah nama jaringan saat kita search manual GSM di hp
Mau tau config nya ya oke kemari
kurang lebih kodenya gini
# Network and cell identity.

# Network Color Code, 0-7
# Also set GSM.NCCsPermitted later in this file.
GSM.NCC 0
# Basesation Color Code, 0-7
GSM.BCC 2
# Mobile Country Code, 3 digits.
# MCC MUST BE 3 DIGITS. Prefix with 0s if needed.
# Test code is 001.
GSM.MCC 001
# Mobile Network Code, 2 or 3 digits.
# Test code is 01.
GSM.MNC 01
# Location Area Code, 0-65535
GSM.LAC 1000
# Cell ID, 0-65535
GSM.CI 10

# Network "short name" to display on the handset.
# This is optional, but must be defined if you also want to
# send current time-of-day to the phine.
GSM.ShortName OpenBTS
$optional GSM.ShortName

# A boolean telling whether or not to show country initials with the name.
GSM.ShowCountry
$optional GMS.ShowCountry
yang harus kita garis bawahi adalah MNC dan MCC itu adalah kode hak paten sebuah provider nekat boleh tapi jangan bunuh diri ya wkkwkw simak kode disini dulu
oiya yang bisa search baru hp smartphone (termasuk bb blutut gua :D ) soalnya dia make osrp low end signal masih naik turun dan jika ingin professional sudah ada alatnya 120 jutaan ya men tapi frekuensi 52 Ghz sudah support hape jadul ni lapaknya.
Oke sekian gan oleh2 dari kang Onno maaf juga belum bisa mengejawantahkan config asteriks nya di opensource.telkomspeedy jujur belum nyoba dan bener2 newbie sekali, silahkan bagi yang mau menambahkan atau banyak kesalahan yang saya tulis bisa dikoreksi dan komplain ke saya gan mari belajar bareng dan hapus pembodohan seluler selama ini, hidup Indonesia!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar